Jumat, 09 Juni 2023

Acara Pelepasan Kelas 6 dan Kenaikan Kelas 1 sampai 5

    Puji syukur kami panjatkan kehadirat Ida Sang Hyang Widhi Wasa/ Tuhan Yang Maha Esa, karena berkat tuntunan dan perlindunganNya pada hari ini Jumat, 09 Juni 2023 acara pelepasan siswa kelas 6 dan kenaikan kelas dari siswa kelas satu sampai kelas lima dapat berjalan lancar sesuai dengan harapan.
    Kegiatan ini sudah dipersiapkan dengan matang, mulai dari rapat pada Senin, 05 Juni 2023 untuk pembentukan panitia dan dilakukan persiapan mulai dari penyusunan acara, mempersiapkan siswa yang akan tampil mengisi acara. Kemudian pada Kamis, 08 Juni 2023 mulai menghias ruangan yang akan digunakan dan gladi bersih.
    Semangat gotong royong dan kekompakan terlihat jelas saat persiapan. Tak hanya dari guru dan pegawai tetap seluruh siswa juga sangat antusias mempersiapkan acara ini.
    Pada Jumat, 09 Juni 2023 acara pelepasan siswa kelas 6 dan kenaikan siswa kelas 1 sampai 5 dilaksanakan dengan meriah. 
Ruang guru digunakan sebagai salon dadakan untuk merias pengisi acara. Selain tari ada juga puisi dan satwa bali yang ditampilkan. Acara ini juga disinkronkan dengan penyerahan kenang-kenangan kepada guru yang sudah purna bakti, Ibu Ni Wayan Astrini, S.Pd.SD. yang sebelumnya menjabat sebagai kepala sekolah.
    Setelah dibuka dengan berdoa dan menyanyikan lagu indonesia raya, acara dilanjutkan dengan beberapa pidato sambutan, diselingin tari-tarian, janger, puisi, mesatwa bali, dan juga gerak lagu dari siswa pengisi acara.